Resep Obat Batuk Anak Dari dr Zaidul Akbar

Tidak sedikit orang yang merasa risih ketika mengalami batuk, terutama pada anak.

Batuk yang sering terjadi pada anak dapat disebabkan oleh beberapa hal.

Bagi para orang tua, berikut resep untuk mengatasi batuk pada anak menurut dr. Zaidul Akbar.


Dilansir KabarLumjang.com dari kanal youtube dr. Zaidul Akbar Official dalam video yang berjudul Resep Obat Batuk Untuk Anak - dr. Zaidul Akbar Official dan diunggah pada 25 Juni 2020, berikut resep untuk mengatasi batuk pada anak menurut dr. Zaidul Akbar.

Resep batuk kering

Jika anak Anda memiliki tipe batuk kering, Anda bisa membuat ramuan dari jeruk nipis yang ditambahkan dengan madu dan sedikit garam.

Resep batuk berdahak

Jika anak Anda memiliki tipe batuk berdahak, langkah yang perlu diambil adalah dengan mengeluarkan dahaknya.


Resep yang bisa digunakan untuk mengeluarkan dahak adalah dengan menggunakan herbal yang sifatnya hangat seperti jahe.

Anda bisa menggunakan jahe bubuk, cengkeh ataupun sereh.

"Kalau anak itu memang bisa minum dalam bentuk minuman ya alhamdulilah, tapi kalau tidak ya nanti coba dibikin puyer aja. Puyer dalam bentuk bubuk, nanti cari kapsul jahe, kapsul apa gitu yang herbal herbal hangat," kata dr. Zaidul Akbar. (kabarlumajang)

0 Comments