Resep Bistik Daging Sapi Enak Mantap

Menikmati bistik daging sapi bisa daei rumah tidak perlu ke restoran, yuk masak sendiri Bistik Daging Sapi di rumah.

Bahan-bahan:

- 700 gram daging sapi
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 biji bawang Bombay
- 3 biji tomat merah
- 1 ruas lengkuas
- 10 biji cabai rawit
- 500 ml air
- 1 sdm mentega
- 6 sdm kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt pala bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur

Bumbu Bistik daging sapi yang dihaluskan:


- 8 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 5 butir kemiri sangrai

Bumbu Marinasi daging sapi:

- 1 butir telur ayam
- 4 sdm kecap manis
- 1 sdm mentega
- 1/4 sdt asam Jawa
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt pala bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 iris nanas (parut)

Sayuran pendamping:

- 150 gram wortel dan buncis rebus
- 150 gram kentang goreng

Cara membuat bistik daging sapi:

Cuci bersih daging sapi dengan air jeruk nipis dan garam, dan diamkan sekitar 15 menit. Kemudian bilas dengan air bersih.

Potong-potong daging sapi sesuai selera, kemudian marinasi dengan bumbu marinasi (sesuai resep diatas), dan diamkan selama 45 menit.


Haluskan bumbu untuk bistik daging sapi (lihat resep). kemudian sisihkan.

Kemudian siapkan bahan yang lainnya (lihat resep)

Panaskan minyak dengan mentega, tumis bawang putih dan bawang merah yang sudah dirajang hingga harum.

Selanjutnya, masukkan bumbu yang sudah dihaluskan beserta lengkuas. Tumis kembali hingga harum.

Setelah itu, masukkan bawang Bombay dan tumis hingga layu.

Berikutnya masukkan daging marinasi, tumis hingga daging sapi berubah warna. Setelah itu, tambahkan air.

Selanjutnya, masukkan semua bumbu ada garam, merica bubuk, ketumbar bubuk, pala bubuk, kaldu jamur dan tomat
setelah itu, tunggu hingga kuah menyusut, kuah tergantung selera.

Setelah susut, masukkan kecap manis dan cabai rawit, kemudian koreksi rasanya.

Yummy.. Bistik daging sapi sudah siap dihidangkan. (Kulinear)

0 Comments